contoh Materi safety talk pagi bekerja di cuaca buruk (dingin)

Asalamualaikum warahmatulahi wabarakatu selamat pagi rekan rekan dan bapak bapak sekalian apa kabar ?? semoga semua dalam kondisi sehat dan di lindungi allah SWT, baiklah seperti biasa sebelum melakukan aktivitas pekerjaan kita melakukan safety talk pagi. untuk pagi ini saya akan membawakan materi mengenai tips bekerja di cuaca yang buruk (Dingin ) akhir akhir ini di beberapa wilayah indonesia sedang mengalami cuaca extrem yang menyebabkan sebagian daerah ada yang mengalami penurunan suhu sehingga menyebabkan dingin di beberapa tempat, untuk itu rekan rekan dan bapak bapak sekalian ada baiknya mengikuti tips tips seperti :

Perbanyak minum
Biasanya cuaca dingin pekerja malas minum karena rasa haus tak terasa, hal ini sangat tidak baik karena bisa menyebabkan dehidrasi

Kurangi minum kafein
Kurangi minuman yang berkafein baik itu soda atau pun kopi

Menggunakan baju hangat
Pastikan menggunakan baju hangat saat bekerja agar tidak merasa kedinginan


Menggunakan pakaian yang bersih
Kuman dan bakteri di musim dingin biasanya lebih meningkat usahakan tetap menggunakan pakaian bersih agar tidak mudah terserang penyakit


Makan makanan sehat
Makan makanan sehat seperti buah buahan dan sayur sayuran


ingat tetap selalu bekerja semangat saat bekerja dan selalu aman saat bekerja jangan mengambil jalan pintas dan tetap berhati hati


salam
safety

Komentar

Postingan Populer